Yang sering dikenal sebagai demam di kalangan masyarakat adalah kondisi dimana suhu badan berada pada titik diatas batas normal. Adapun suhu normal manusia adalah 37oC, apabila diatasnya kemungkinan karena pengaruh dari suatu penyakit atau peradangan. Adanya demam bisa jadi indikator bahwa sel darah putih atau antibodi sedang berkerja melawan gangguan dari luar bisa jadi virus atau bakteri. Untuk mengatasi demam ini banyak sekali obat yang tersedia di apotik atau toko obat. Banyak juga cara-cara yang dapat kita lakukan untuk obat demam tradisional. Metode tradisional yang bisa kita lakukan sendiri dirumah antara lain :
- Apabila badan terasa demam panas dingin dan tidak nyaman, kunyahlah dan dihisap-hisap sari kayu manis (Glycyrrhiza Glabra), sebesar kira-kira ibu jari orang dewasa. Lalukan ini sebelum tidur 2-3 kali , InsyaAllah demam akan berkurang.
- Tumbuhan Alang-alang (Imperata Cylinrica) berkhasiat menurunkan demam. Caranya : satu sendok akar alang-alang dicuci bersih kemudian direbus hingga mendidih dengan 2 gelas air. Sisakan air rebusan sampai separuhnya. Minum air rebusan alang-alang untuk merangsang atau memperbanyak air seni (diuretik). Karena demem akan cepat hilang jika kita banyak mengeluarkan air seni / kencing. Selain itu juga baik untuk kesehatan ginjal.
Akar alang-alang by Google - Untuk menurunkan demam anak-anak. Gunakan air perasan jeruk nipis (Citrus Hystrix) dicampur dengan minyak kayu putih, uau de cologne (pewangi tubuh) dan tablet kina (Cinchoma ledgeriana) yang dihaluskan. gosok-gosokkan ramuan tersebut pada setiap lekuk badan, seperti siku, ketiak lengan, lutut,telapak kaki dan dada. Lakukan sebelum tidur berangsur-angsur demam akan turun.
- Daun semanggi dapat menurunkan demam. Yaitu dengan cara dimakan bersama nasi dengan dimasak sebagai sayur terlebih dahulu. Bisa dicampurkan dengan jenis sayuran lain yang cocok, seperti dfaun ketela. Selain itu juga dapat menambah nafsu makan.
Daun Semanggi by Google - Daun Kacapiring sebagai obat demam tradisional. Peras daun kaca piring dan air perasannya ditambahkan dengan gula secukupnya. Kemudian air perasan tadi diminum, kira-kira setengah gelas saja.
- Daun tebu (Sacharum Offinarum) dikenal berkhasiat menyembuhkan masuk angin. Masuk angin bisa menyebabkan demammuka pucat, mata berkunang-kunang dan terasa lemas apabila berjalan. Caranya ambil 3 pucuk daun tebu yang masih muda kemudian direbus sampai air mendidih. Setelah itu air rebusannya diminum 3 kali sehari.
- Daun Pepaya (Carrica Papaya) berkhasiat untuk menurunkan demam. Caranya daun pepaya ditumbuk halus kemudian diperas. Air perasan diminum, maka demam akan berangsur-angsur turun. Selain itu juga berkhasiat untuk mengobati beri-beri.
Judul: Obat Demam Tradisional
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh 7:42 AM
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh 7:42 AM
0 komentar:
Post a Comment